Bengkulu, InfoPublik- Pemerintah Kota Bengkulu menerima Silaturahmi dan Kunjungan Kerja Pemerintah Kota Jambi di Balai Kota Merah Putih Bengkulu, Sabtu (10/01/2026).

Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi menyambut dengan hangat kunjungan kerja Pemerintah Kota Jambi beserta Forum Ketua RT se – Kota Jambi.

Dedy mengatakan kunjungan ini merupakan salah satu bentuk kolaborasi bertukar program serta inovasi antara Pemkot Bengkulu dengan Pemkot Jambi. ” Kota Jambi punya program yang baik dan ada inovasinya begitu juga kota Bengkulu, kami juga banyak inovasi terutama dalam pelayanan kepada masyarakat,” paparnya.

Dedy menyampaikan sejumlah inovasi mulai dari program 6 in 1, 3 in 1, 4 in 1, Baladewa, hingga penggunaan mobil dinas Walikota dan Wakil Walikota untuk pengantin. “Kami juga ada GPY, gerakan peduli yatim dimana anak-anak dikota Bengkulu yang sudah yatim diangkat anak oleh pejabat-pejabat di pemerintah kota Bengkulu,” terangnya.

Sementara itu Staf Ahli Kota Jambi Bidang Kemasyarakat dan SDM Noviarman mengatakan bahwa kunjungan dari rombongan Forum Ketua RT merupakan salah satu bentuk kolaborasi dengan Pemkot Bengkulu untuk berdiskusi bersama serta mengadopsi inovasi baru dari Kota Bengkulu.

Diharapkan dari kunjungan ini dapat menghasilkan inovasi baru bagi para Ketua RT di Kota Bengkulu agar menjadi lebih baik dan maju lagi kedepannya. (MCKB Budi/Piter)

By Bang Hend Badak

Jasad itu hanya sementara, Tetapi sebuah karya bisa melampaui setiap masa.

error: Content is protected !!