Bengkulu, InfoPublik – Gerakan Menanam 10 Ribu Pohon Kelapa (GEMPALA) di kawasan Pantai Panjang sukses digelar.
Setelah penanaman, Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi menegaskan kepada seluruh jajaran Pemkot Bengkulu, hal ini bukan kegiatan seremonial biasa melainkan harus berhasil dan ada kebermanfaatan untuk masyarakat.
Maka dari itu, Dedy mengajak seluruh jajaran agar bertanggung jawab atas pohon kelapa yang sudah ditanam pada wilayah kavlingan masing-masing.
“GEMPALA ini jangan sekedar menanam. Tolong dirawat, tolong dijaga, tolong disiram,” ujar Walikota.
Begitu juga dengan pedagang dan masyarakat. Agar pohon kelapa terus memberi manfaat, Dedy meminta semua untuk sama-sama memelihara dan menjaganya.
“Mari kita rawat. Soal rezeki, insya allah yakinlah rezeki tidak akan tertukar. Jadi maksud saya ini kelebihan bagi pedagang disini, ia punya pohon kelapa anggap punya dia sendiri maka dirawat,” jelasnya.
Dedy menyebutkan pohon kelapa memiliki banyak manfaat, sehingga sering disebut “pohon kehidupan” atau “pohon seribu manfaat”.
Semua bagian pohon kelapa, mulai dari akar, batang, daun, buah, hingga sabut dan tempurungnya, dapat dimanfaatkan.
“Pohon kelapa ini semuanya bermanfaat. Kelapo mudo, tuo semuanyalah apalagi kini santan mahal, kelapa mahal,” tutur Dedy.
Tak lupa, Dedy mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang telah membantu Pemerintah Kota Bengkulu telah menyukseskan GEMPALA.
“Untuk semuanya terima kasih, semoga ini menjadi amal jariyah untuk kita semua,” tutup Walikota. (**)
