Bengkulu, InfoPublik – Menjelang detik-detik peresmian Belungguk Point yang dijadwalkan berlangsung meriah malam ini, Sabtu (27/12/2025), suasana di kawasan S Parman mulai bersolek.

Demi menjamin kenyamanan ribuan warga yang diprediksi akan memadati lokasi, Kasatpol PP Kota Bengkulu Sahat Marulitua Situmorang, mengambil langkah proaktif dengan mengerahkan personel khusus ke titik tersebut.

Bukan sekadar pengamanan biasa, Sahat menerjunkan tim Satpol PP Pariwisata yang dibekali dengan pendekatan lebih humanis dan santun.

Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa ikon wisata baru kebanggaan masyarakat Bengkulu ini tetap kondusif, tertib, dan bebas dari gangguan keamanan.

Ada yang berbeda dalam pengamanan kali ini. Para personel Satpol PP kini tampak lebih gesit memantau area Belungguk Point dengan bantuan armada baru berupa motor patroli dan hoverboard.

Penggunaan teknologi ini memungkinkan petugas menyisir setiap sudut kawasan wisata dengan lebih cepat namun tetap ramah lingkungan.

2 unit sepeda motor patroli untuk di kawasan luar Belungguk Point, 4 unit sepeda listrik dan 2 Hoverboard untuk dalam kawasan Belungguk Poin.

Ada juga Satlinmas dalam kawasan yaitu Kelurahan Padang jati, Penurunan dan Kebun Kenanga. Dan mereka akan menjadi linmas pariwisata pada awal 2026.

“Personel kita minta untuk tetap santun, persuasif, dan komunikatif. Kehadiran kita di sini adalah untuk memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman saat menikmati wajah baru Kota Bengkulu,” ujar Sahat dalam keterangannya, Sabtu pagi (27/12).

Peresmian Belungguk Point malam ini dipastikan akan berlangsung spektakuler. Selain penataan lampu dan ornamen estetik yang menjadi daya tarik utama, acara akan dimeriahkan oleh aksi kesenian kolosal berupa tabuhan 500 alat musik Dol.

Awalnya peresmian direncanakan pada malam pergantian tahun, namun Pemerintah Kota Bengkulu memajukan jadwal menjadi malam ini, 27 Desember 2025, agar masyarakat bisa lebih awal menikmati destinasi yang digadang-gadang akan menjadi spot foto terfavorit di Bengkulu ini.

Bagi warga yang hadir, Satpol PP mengimbau untuk tetap menjaga kebersihan area dan mengikuti arahan petugas di lapangan demi kelancaran acara. (MCKB R.Novri)

By Bang Hend Badak

Jasad itu hanya sementara, Tetapi sebuah karya bisa melampaui setiap masa.

error: Content is protected !!