Bengkulu,InfoPublik – Mewakili Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi, Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Bengkulu Tony Elfian menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan pisah sambut Kepala Rumah Tahanan (Rutan) Negara Kelas IIB Bengkulu dari Yulian Fernando kepada Tomy Yulianto, Selasa (29/12/2025).

Acara yang berlangsung di Aula Rutan Negara Kelas IIB Bengkulu tersebut turut dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bengkulu, jajaran pemasyarakatan, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Kepala Rutan Kelas IIB Bengkulu yang lama, Yulian Fernando, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran Rutan, Forkopimda, serta Pemerintah Kota Bengkulu atas dukungan dan sinergi yang telah terjalin selama masa kepemimpinannya.

“Selama bertugas di Rutan Kelas IIB Bengkulu, saya banyak belajar dan merasakan kebersamaan yang luar biasa. Terima kasih atas kerja sama dan dukungan semua pihak. Saya berharap Rutan Bengkulu ke depan semakin maju dan profesional dalam memberikan pelayanan,” ujar Yulian.

Sementara itu, Kepala Rutan Kelas IIB Bengkulu yang baru, Tomy Yulianto, dalam sambutannya menyatakan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah berjalan dengan baik serta meningkatkan kinerja dan pelayanan rutan.

“Saya mohon dukungan dari seluruh jajaran dan pihak terkait agar ke depan Rutan Kelas IIB Bengkulu dapat terus meningkatkan pembinaan warga binaan serta menjaga keamanan dan ketertiban,” kata Tomy.

Pj Sekda Kota Bengkulu Tony Elfian dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi atas dedikasi Kepala Rutan yang lama serta mengucapkan selamat bertugas kepada Kepala Rutan yang baru. “Atas nama Pemerintah Kota Bengkulu, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Yulian Fernando atas pengabdian dan kontribusinya selama bertugas di Bengkulu. Kepada Bapak Tomy Yulianto, kami mengucapkan selamat menjalankan amanah baru,” ujar Tony.

Tony berharap, dengan adanya pergantian kepemimpinan ini, sinergi dan koordinasi antara Rutan Kelas IIB Bengkulu dan Pemerintah Kota Bengkulu dapat terus terjalin dengan baik, khususnya dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta pembinaan warga binaan.

“Kami berharap ke depan Rutan Bengkulu semakin humanis, profesional, dan mampu bersinergi dengan seluruh unsur Forkopimda demi terciptanya stabilitas dan pelayanan yang optimal kepada masyarakat,” pungkasnya.(MCKB Eki/Okky)

By Bang Hend Badak

Jasad itu hanya sementara, Tetapi sebuah karya bisa melampaui setiap masa.

error: Content is protected !!