Bengkulu,InfoPublik – Dibawah kepemimpinan Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi dan Wawali Ronny PL Tobing, mulai dari warga yang lahir sampai meninggal diurus oleh pemerintah.

Ini disampaikan oleh Dedy dalam sambutannya saat menghadiri acara takziah malam ketiga di kediaman Almarhumah Sismawati di Jalan Merpati 13 RT 04 RW 03 Kelurahan Rawa Makmur Permai, Senin malam (11/8/25).

“Kami ingin seluruh warga Kota Bengkulu ini harus bahagia, maka semuanya diurus oleh pemerintah. Yang mau melahirkan kita urus, anaknya mau sunat kita urus, mau menikah kita urus, meninggal pun kita urus. Apa tujuannya, agar warga kota bahagia,” ujar Dedy.

Dedy mengaku beberapa kali mendapat pertanyaan dari masyarakat apakah tidak merasa capek setiap malam takziah setelah seharian bekerja.

“Saya katakan kalau secara fisik memang capek, tapi Wallahi ketika saya datang ke rumah warga yang berduka, melihat orang yang berduka itu tersenyum dengan kedatangan saya, hilang rasa capek itu berganti rasa senang,” kata Dedy.

Dedy membuktikan bahwa ia datang ke takziah bukan hanya pada saat masa kampanye saja dan bukan sebuah pencitraan. Terbukti sejak baru dilantik hingga saat ini ia tetap sering datang ke acara takziah malam ketiga dimana Pemkot Bengkulu sebagai penyelenggaranya.

“Jadi tidak hanya saat kampanye saja. Ketika dilantik, Insya Allah saya tetap Istiqomah. Saat bertemu masyarakat seperti saat ini kita bisa berinteraksi. Dan saya ingin sampaikan bahwa Pemkot Bengkulu punya program Three in One yang sudah ditambah satu menjadi Four in One yakni penyerahan akta kematian, KTP perubahan, KK perubahan plus buku TasPen bila yang meninggal adalah ASN atau pensiunan, semuanya diserahkan sekaligus di malam ketiga,” demikian Dedy.(MCKB Eki/Okky)

By Bang Hend Badak

Jasad itu hanya sementara, Tetapi sebuah karya bisa melampaui setiap masa.

error: Content is protected !!