Bengkulu, InfoPublik – Suasana duka menyelimuti jajaran Pemerintah Kota Bengkulu. Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Bengkulu Tony Elfian melayat ke rumah duka almarhum Guri Srihono bin Darmo (54), Lurah Lempuing, yang tutup usia pada Kamis pagi (8/1/2026).
Rumah duka yang berlokasi di Perumahan Azahra, Kelurahan Bentiring Permai, tampak dipadati oleh pelayat yang ingin memberikan penghormatan terakhir.
Almarhum Guri Srihono dikenal sebagai sosok aparatur sipil negara (ASN) yang memiliki dedikasi tinggi dan bertanggung jawab penuh dalam menjalankan amanah sebagai Lurah Lempuing.
“Beliau adalah pegawai sekaligus lurah yang sangat baik. Kepeduliannya terhadap masyarakat Kelurahan Lempuing sangat luar biasa, dan pengabdiannya dalam pelayanan publik patut kita teladani,” ujar Tony Elfian di sela-sela kunjungannya.
Sebagai bentuk penghormatan terakhir atas jasa-jasanya, Pj Sekda Tony Elfian turut serta menyalatkan jenazah bersama warga dan kerabat. Setelah prosesi salat jenazah, ia juga secara resmi melepas keberangkatan almarhum menuju tempat pemakaman.
Kepergian Guri Srihono meninggalkan duka mendalam tidak hanya bagi keluarga, tetapi juga bagi warga Kelurahan Lempuing yang selama ini merasakan langsung kepemimpinan dan pelayanan maksimal dari almarhum. (Oki)

