Bengkulu, InfoPublik – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bengkulu telah menyiapkan skema pengaturan lalu lintas guna menyukseskan gelaran Car Free Night yang berlangsung malam ini, Sabtu, 10 Januari 2026.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Bengkulu, melalui Kepala Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Rusman Effendy menyatakan, pihaknya akan mengerahkan sekitar 20 personel untuk memastikan arus kendaraan tetap terkendali selama acara berlangsung.

“Personel yang diterjunkan berasal dari Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Kami fokus pada titik-titik krusial agar kegiatan berjalan aman dan nyaman bagi pengunjung maupun pengguna jalan lainnya,” ujar Rusman.

Terkait teknis di lapangan, Dishub berencana melakukan penutupan separuh badan jalan. Area yang akan ditutup dimulai dari depan Rumah Sakit Harapan dan Doa (RSHD) hingga mencapai Simpang RRI.

Langkah ini diambil untuk memberikan ruang bagi masyarakat yang ingin menikmati suasana Car Free Night tanpa menutup akses transportasi secara total.

Bagi masyarakat yang membawa kendaraan pribadi, Rusman mengimbau agar memarkirkan kendaraannya di lokasi yang telah ditentukan guna menghindari kemacetan.

“Untuk para pengunjung, dapat memarkirkan kendaraannya di area seberang jalan, mulai dari depan Bank BNI hingga Bank Mandiri,” tambahnya.

Masyarakat diharapkan dapat mematuhi arahan petugas di lapangan dan menjaga ketertiban demi kelancaran kegiatan bersama. (MCKB R. Novri)

By Bang Hend Badak

Jasad itu hanya sementara, Tetapi sebuah karya bisa melampaui setiap masa.

error: Content is protected !!