Bengkulu, InfoPublik – Kota Bengkulu siap menyambut kehadiran ikon wisata baru, Belungguk Point.

Menjelang detik-detik launching, Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi, memastikan seluruh persiapan teknis telah rampung demi menyukseskan acara yang diprediksi akan menyedot perhatian belasan ribu orang tersebut.

Dedy memperkirakan kawasan Belungguk Point akan menjadi “lautan manusia” dengan estimasi massa mencapai 10.000 hingga 20.000 pengunjung.

Antusiasme ini terlihat dari tingginya percakapan di berbagai kanal media sosial serta pemberitaan media massa dalam beberapa hari terakhir. Selain itu, saat malam gladiresik, masyarakat sudah memadati kawasan tersebut.

“Ini merupakan cara kita menggerakkan ekonomi rakyat. Semua uang akan berputar di sini saat peluncuran nanti,” ujar Dedy Wahyudi saat meninjau lokasi.

Menurutnya, acara ini bukan sekadar seremoni, melainkan strategi pemerintah untuk mendongkrak sektor UMKM. Selain masyarakat umum yang penasaran dengan konsep visual dan penataan lampu yang estetik, massa juga akan terkonsentrasi dari sektor pemerintahan.

Tercatat sekitar 5.000 tenaga PPPK akan hadir, belum termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN) dan keluarga yang mendampingi dalam momen pelantikan yang digelar bersamaan.

Dedy menjamin suasana peluncuran hari ini akan berlangsung meriah dan “pecah”.

Namun, ia tetap memberikan catatan penting terkait aspek ketertiban. Seluruh pengunjung dan pihak terkait diimbau untuk tetap menjaga kebersihan dan kenyamanan lokasi.

“Kami mengingatkan agar semua pihak menjaga kebersihan kota. Kita ingin acara besar ini berjalan tertib dan memberikan kesan positif, baik bagi masyarakat lokal maupun wisatawan yang datang,” pungkasnya.

Hadirnya Belungguk Point diharapkan tidak hanya menjadi tempat rekreasi baru yang ikonik bagi warga Bengkulu, tetapi juga menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru di Bumi Merah Putih. (**)

error: Content is protected !!